Inspirasi Unik Seputar Dekorasi Dapur

Memiliki dapur yang cantik adalah harapan sebuah keluarga. Bukan hanya harapan seorang istri lho, karena pada dasarnya setiap orang di keluarga berhak memakai dapur. Meskipun yang paling sering di dapur adalah istri, atau asisten rumah tangga jika memilikinya. Kali ini coba kami berbagi seputar tips dekorasi dapur untuk Anda semua, silahkan lanjut membaca hingga selesai ya.

Apa Itu Dekorasi Dapur?

Dekorasi merupakan seni dalam menghias sesuatu hal agar lebih harmonis dan dinamis. Dekorasi dapur adalah seni menghias dapur agar tampak cantik dan tentunya nyaman untuk digunakan. Seni menghias dapur dapat dilakukan mandiri maupun menggunakan jasa terkait.

Dimana Tempat Dekorasi Dapur?

Ada banyak penyedia jasa dekorasi dapur yang bisa Anda pilih untuk mempercantik penampilan dapur di rumah, namun salah satu penyedia jasa yang ada di Jogja adalah kami. Kami dari jogjakitchenset.com memiliki keahlian untuk itu, meskipun demikian pembaca yang budiman bisa juga memakai jasa kitchen set yang lainnya. Para customer yang menggunakan jasa Kami bisa memilih seni hias dapur sesuai dengan keinginan dan kebutuhan dengan harga yang sangat terjangkau.

Hasil jadi kitchenset di Bantul Yogyakarta
Hasil jadi kitchenset di Bantul Yogyakarta

Inspirasi Dekorasi Cantik Untuk Dapur

Ada banyak cara untuk membuat ruang memasak Anda menjadi pusat perhatian didalam rumah. Satu dari banyak cara yang dapat dilakukan adalah pemilihan dekorasi yang unik dengan beberapa furniture tambahan yang sesuai dengan konsep. Berikut ini beberapa inspirasi yang bisa Anda terapkan khususnya minim budget namun fungsional, diantaranya yakni:

Dekorasi Antik Untuk Dapur Kesayangan

Jogjakitchenset bisa menyulap dapur Anda menjadi unik dan antik dengan memberikan dasar suasana serba putih. Anda bisa menggunakan keramik putih motif bata pada dinding dapur. Selanutnya tambahkan pula meja bekas yang sudah dicat kembali. Gaya vintage dan antik akan semakin terpancar dengan adanya bohlam gantung dengan lampu warna kuning.

Inspirasi dekorasi dapur vintage, unsplash @alexkurchev
Inspirasi dekorasi dapur vintage, unsplash @alexkurchev

Tempat Penyimpanan Ekstra Untuk Si Dapur

Bagi Anda yang memiliki budget terbatas tetapi ingin mewujudkan dapur yang nyaman, bagus dan fungsional, Anda bisa menyerahkannya pada Jogjakitchenset. Kami memiliki salah satu dekorasi dapur dengan tempat penyimpanan ekstra. Konsep ini memanfaatkan ruangan semaksimal mungkin agar barang lain seperti peralatan dapur untuk bersih-bersih juga bisa disimpan di almari bawah dapur.

Pemasangan kabinet atas kitchen set di Sewon
Kabinet atas untuk penyimpanan ekstra dapur Anda, doc proyek pribadi

Dapur Nuansa Kuning Cerah

Kegiatan memasak pasti membutuhkan suasana dapur yang nyaman dan membahagiakan. Salah satu dekorasi unik yang bisa Anda terapkan adalah nuansa kuning cerah pada area dapur mulai dari dinding hingga alat-alat dapurnya. Warna kuning akan memberikan energy yang positif, ceria dan penuh semangat.

Dapur dengan nuansa warna kuning
Dapur dengan nuansa warna kuning, doc pribadi

Dapur Simple untuk Hunian Minimalis

Dekorasi dapur simple sudah menjadi pilihan banyak masyarakat karena menyesuaikan dengan standar yang ada. Dekorasi simple ini terdiri dari meja dengan kompor gas, rak gantung, laci bawah dan dilengkapi dengan jendela 2 pintu sebagai sirkulasi udara. Pemilian warna yang digunakan juga sangat umum yakni putih, abu-abu dan coklat.

Gambar desain kitchen set bapak Fahmi di Jogja
Dapur minimalis nuasa putih abu abu, doc proyek pribadi

Meja Gantung Tempel Pada Dapur

Bagi Anda yang memiliki ruangan kecil dan sempit untuk si dapur, Anda tidak perlu khawatir. Anda cukup memilih meja dengan ukuran yang kecil dan memasang beberapa meja gantung tempel untuk menyimpan bumbu, peralatan masak dan perlengkapan dapur lainnya. Selain menghemat penggunaan ruang, Anda juga lebih menghemat biaya pengeluaran pembuatan dapur.

Dekorasi dapur meja gantung tempel, sumber unsplash @danedeaner
Dekorasi dapur meja gantung tempel, sumber unsplash @danedeaner

Meja Multifungsi Untuk Dapur Idaman

Era milenial seperti sekarang ini membuat banyak orang menyukai hal praktis termasuk masalah dekorasi dapur. Hampir sebagian besar rumah atau apartemen memiliki dapur yang juga dijadikan ruang makan. Untuk menjaga 1 ruang yang multifungsi ini, Anda harus rajin membersihkannya setelah masak maupun makan.

Dapur Mungil Untuk Keluarga Kecil

Dapur mungil juga bisa menjadi pilihan bagi Anda yang memiliki rumah sempit atau pasangan yang baru menikah. Anda cukup membuat meja kecil untuk kompoi dan sisi lain untuk meja hidangan matang sekaligus meja makan. Pilihlah kursi yang bisa dimasukkan ke kolong sehingga leih menghemat tempat.

Gambar 3D dapur minimalis wates
Gambar 3D dapur mungil minimalis, doc pribadi

Gantungan Dapur Maksimal

Guna mengemat tempat dan biaya, Anda bisa memilih memasang banyak gantungan di dinding dapur untuk meletakkan beberapa peralatan dapur. Agar tampilan dapur tetap terlihat rapi, Anda harus pandai mengatur penataan alat dapur sesuai dengan jenisnya.​

Dekorasi dapur minimalis dengan gantungan, sumber unsplash @dinhnext
Dekorasi dapur minimalis dengan gantungan, sumber unsplash @dinhnext

Semoga beberapa inspirasi unik seputar dekorasi dapur diatas bisa membantu para pembaca yah. Beberpa foto diatas adalah real dari proyek yang sudah kami kerjakan, baik itu berupa desain 3D atau foto aslinya. Terimakasih sudah setia membaca website interior ini, doakan kami bisa berbagi lebih banyak kepada masyarakat yang lebih luas.

Leave a Comment

Open chat
1
Ada yang bisa kami bantu?