Dapur umumnya berfungsi untuk melakukan kegiatan masak-memasak. Biasanya dapur dilengkapi beberapa alat atau media yang sering disebut dengan istilah kitchen sink, kitchen sink terbuat dari berbagai jenis bahan, dua diantaranya adalah stainless steel dan ceramic.
Bahan peralatan dapur banyak terbuat dari bahan stainless steel dan keramik, hal ini dikarenakan kedua bahan tersebut memiliki sifat yang kuat dan tidak mudah korosif. Pastinya diantara kedua jenis bahan yang digunakan ini memiliki kelebihan dan kekurangan.
Nah, pada artikel kali ini akan dibahas perbedaan kitchen sink stainless steel dan ceramic serta keunggulan yang dimiliki dari kedua jenis bahan kitchen sink tersebut.
Perbedaan Kitchen Sink Stainless Steel vs Ceramic
Kitchen sink stainless terbuat dari bahan stainless steel sedangkan kitchen sink keramik terbuat dari bahan keramik. Ingin tau lebih jauh perbedaan keduanya bisa simak penjelasan dibawah ini.
Kitchen Sink Stainless Steel
Kitchen sink stainless merupakan peralatan dapur yang menggunakan bahan dasar stainless steel. Stainless steel terbuat dari campuran beberapa material seperti mangan, silikon nike kromium, dan karbon.
Menggunakan kitchen sink stainless steel mempunyai banyak keunggulan baik dari segi perawatan maupun kualitas bahan bagus yang cocok untuk dijadikan kebutuhan peralatan dapur. Tidak heran apabila banyka produsen sink stainless menggunakan bahan ini untuk pembuatan kitchen sink.
Kitchen Sink Ceramic
Bahan jenis ini memiliki banyak keunggulan sehingga cocok dipilih apabila Anda menginginkan tampilan yang unik dan estetik dari kitchen sink. Harganya yang tidak terlalu mahal dan sangat pas dipilih apabila anggaran yang dimiliki terbatas.
Kitchen sink ceramic memiliki berbagai motif tergantung dari bahan yang digunakan seperti batu alam, marmer, travertine, batu tulis, dan batu kapur. Keramik juga mempunyai daya tahan yang baik terhadap goresan sehingga tidak mudah tergores ketika dibersihkan.
Keunggulan Kitchen Sink Stainless Steel vs Ceramic
Kitchen sink dari bahan stainless steel dan keramik memiliki keunggulannya masing-masing, adapun keunggulan dari kedua bahan tersebut sebagai berikut:
Keunggulan Kitchen Sink Stainless Steel
Stainless steel terbuat dari campuran beberapa bahan dasar seperti manganese, silicon, nikel, kromium dan karbon. Bahan-bahan yang terbuat dari stainless steel selain kuat mudah untuk dibentuk sehingga sangat cocok untuk kitchen set minimalis bagi anda yang menginginkan suasana dapur yang minimalis tapi fungsional.
Keunggulannya lainnya dari kitchen sink stainless steel yaitu mudah dibersihkan. Ini dikarenakan stainless steel bersifat isolator sehingga tidak mudah ditempeli oleh bahan lain. Hal ini sekaligus memudahkan dalam merawat peralatan kitchen sink stainless steel.
Keunggulan Kitchen Sink Ceramic
Penggunaan keramik sudah semakin berkembang, hal ini karena keramik memiliki kualitas material yang bagus sehingga cocok digunakan sebagai kitchen sink untuk kebutuhan. Keramik memiliki daya tahan yang bagus dan mampu bertahan dalam jangka waktu cukup lama maka sangat cocok sekali ketika digunakan sebagai bahan dasar untuk pembuatan kitchen sink.
Keramik dibuat dengan kemampuan untuk menahan banyak benturan, tahan goresan, dan tahan terhadap kelembaban. Perawatan untuk kitchen sink keramik terbilang sederhana. Anda hanya perlu bisa menggunakan kain lap halus serta cairan pembersih untuk membersihkannya.
Jasa Kitchen Sink Stainless Steel dan Ceramic
Jogja Kitchen Set merupakan jasa pembuatan kitchen set dan termasuk diantaranya kitchen sink stainless steel dan ceramic. Berbagai macam jenis desain kitchen set yang ditawarkan oleh Jogja Kitchen Set diantaranya straight shape model (mid-century), l-chaped (contemporary), l-shaped (mid-century), island kitchen set, u-shaped kitchen set (scandinavia) dan paralel kitchen set.
Bahan yang digunakan untuk membuat kitchen set pun beragam mulai dari plywood, kayu Pinus, kayu jati dan masih banyak jenis lainnya.
Cara Memesan Custom Sink di Jogja Kitchen Set
Jika anda ingin mewujudkan dapur impian terbaik Anda tinggal menghubungi Jogja Kitchen set dengan konsultasi lebih lanjut dengan kami via WA (dengan klik tombol gambar WA No: +62 815-4840-5422) ataupun offline dengan berkunjung ke tempat kami bisa kunjungi salah satu alamat berikut ini Alamat: Dusun Pringgolayan RT 02 Banguntapan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55198 (janjian terlebih dahulu).
Demikian fakta pengetahuan tentang perbedaan antara kitchen sink stainless steel dan kitchen sink ceramic. Dimana kedua bahan tersebut memiliki keunggulan masing-masing. Bagi Anda yang ingin membuat meja sink stainless bisa menggunakan bahan dasar diatas sebagai pelengkap kebutuhan dapur anda.