3 Resep Lauk Kering Tahan Lama Untuk Bekal Perjalanan Antar Kota

Lauk kering tahan lama jadi jawaban bagi permasalahan konsumsi anda. Baik di rumah, apalagi jika anda bepergian ke luar kota. Solusi terbaik untuk anda yang tidak punya waktu untuk memasak atau bahan-bahan di rumah terbatas. Lauk kering cocok menjadi teman bagi nasi hangat dan minuman seduhan ala rumahan anda.

Apa Saja Resep Lauk Kering Tahan Lama?

Biasanya, anda bisa menemukan lauk kering tahan lama ini di mana saja. Baik di pasar tradisional, pasar swalayan, maupun marketplace online. Lauk kering pun dijual dengan harga yang terjangkau untuk kuantitas yang cukup banyak. Selain kenyang, lauk kering tahan lama juga cocok jika anda sedang berhemat di rumah maupun perjalanan.

Bisakah membuat lauk kering tahan lama ini sendiri? Tentu saja bisa! Rasa dan jumlahnya bisa anda sesuaikan dengan kebutuhan dan selera anda. Tidak hanya untuk keperluan sendiri, anda juga bisa menjualnya ke orang-orang di sekitar anda. Bisa jadi tambahan penghasilan, nih! Yuk, simak resep lauk kering tahan lama ini!

1. Kering Tempe

Sebagai bahan makanan favorit masyarakat Indonesia, tempe sangat lekat dengan kehidupan sehari-hari. Selain murah dan enak, tempe juga bisa diolah menjadi beraneka kudapan termasuk lauk kering tahan lama yaitu kering tempe. Cocok untuk bekal perjalanan maupun stok di rumah atau rumah kos.

Lauk kering tahan lama kering tempe. Sumber Portalmadura
Lauk kering tahan lama kering tempe. Sumber Portalmadura

Apa saja yang diperlukan? Bumbunya bawang merah, bawang putih, garam, gula merah, asam jawa, cabe merah keriting, dan daun salam. Iris tempe tipis-tipis dan memanjang. Lalu goreng sampai kering dan renyah. Sementara meniriskan tempe, anda bisa mengolah bumbunya.

Haluskan bawang merah, bawang putih dan garam. Tumis hingga harum dan masukkan gula merah dan asam jawa. Tambahkan air dan aduk hingga bumbu matang dan mengental. Kemudian, masukkan tempe yang sudah digoreng kering sebelumnya. Ratakan dengan bumbu lalu sajikan.

Kering tempe bisa bertahan 1-3 bulan loh. Asalkan anda memasak dengan cara yang tepat. Pastikan tempe digoreng sampai benar-benar kering. Simpan dalam toples kedap udara dan air agar bisa bertahan lama. Kering tempe sangat cocok dengan nasi putih hangat untuk bekal perjalanan atau stok di rumah.

2. Dendeng Serundeng

Tidak hanya tempe, ternyata daging sapi juga bisa diolah menjadi lauk kering tahan lama. Inilah dendeng serundeng! Cita rasa masakan Minang berpadu dengan gurih dan manisnya serundeng kelapa khas Jawa. Bicara masakan Jawa, cicipi juga Serabi Solo Notosuman ya! 

Apa saja bahan-bahannya? Kelapa parut dan daging sapi menjadi bahan utama. Untuk bumbunya, anda butuh bawang merah, bawang putih, ketumbar, kemiri, lengkuas, daun jeruk, daun salam, serai bagian putihnya saja, asam jawa, gula dan garam, dan minyak goreng. 

Potong daging dengan ukuran sedang, jangan terlalu tebal agar bumbu bisa meresap dengan baik. Sebagai awalan, anda akan membuat serundeng. Haluskan semua bumbu kecuali daun salam dan daun jeruk. Kemudian tumis bumbu halus. Tambahkan daun jeruk, daun salam, dan kelapa parut. Ratakan.

Daging sapi diolah menjadi lauk kering tahan lama. Sumber Parboaboa
Daging sapi diolah menjadi lauk kering tahan lama. Sumber Parboaboa

Selanjutnya anda akan merebus daging dalam tumisan serundeng. Tambahkan air yang sudah matang secukupnya. Masukkan garam, gula jawa dan air asam jawa. Setelah rata dan cukup proporsional rasanya, masukkan daging dan ratakan dengan bumbu. Rebus hingga airnya menyusut dan daging empuk.

Setelah daging empuk dan rasa sudah pas, angkat dan pukul-pukul daging untuk mendapatkan tekstur yang lebih empuk. Panaskan minyak untuk menggoreng daging dan serundeng. Masukkan daging dan serundeng, masak dengan api sedang hingga kering. Dendeng serundeng siap disajikan.

3. Kering Kentang

Selain tempe, kentang juga termasuk bahan makanan yang sangat populer di Indonesia. Selain mudah ditemukan dan harganya murah, kentang bisa diolah menjadi berbagai macam hidangan. Tentu saja termasuk menjadi lauk kering tahan lama. Kali ini anda akan menyimak resep kering kentang.

Bahan-bahannya cukup mudah dan murah. Selain kentang sebagai bahan utama, anda membutuhkan bumbu-bumbu seperti garam, cabai rawit, bawang putih, cabai keriting merah, gula jawa, gula pasir, dan daun jeruk. Pastikan anda sudah membersihkan dan mengupas kentangnya, ya!

Setelah membersihkan dan mengupas kentang, iris sesuai selera anda. Anda bisa memotong tipis-tipis seperti keripik. Bisa juga memarutnya seperti kentang mustofa. Kemudian, rendam kentang dalam larutan garam selama kurang lebih 30 menit. Setelahnya, goreng kentang hingga kering tanpa sisa air.

Sementara meniriskan kentang goreng, haluskan semua bumbu kecuali daun jeruk (anda perlu mengirisnya tipis-tipis). Tumis bumbu halus hingga harum dan tambahkan irisan daun jeruk. Aduk tumisan bumbu sesekali agar tidak menggumpal. Sesekali cicipi dan koreksi rasa sesuai selera anda.

Lauk kering kentang. Sumber Youtube
Lauk kering kentang. Sumber Youtube

Ketika anda sudah mendapatkan rasa dan konsistensi yang pas, masukkan kentang yang sudah anda goreng sebelumnya. Aduk kentang goreng pada bumbu hingga rata. Pastikan tidak ada residu air pada masakan ini sehingga bisa benar-benar tahan lama. Kering kentang sudah siap disajikan.

Demikian beberapa resep lauk kering tahan lama yang kami rekomendasikan. Bahan-bahannya mudah didapatkan, biayanya juga cukup murah. Rasanya tentu saja luar biasa dan yang paling penting bisa bertahan untuk waktu yang cukup lama. Pastikan anda memasak dengan tepat, ya. Sehingga lauk ini benar-benar tahan lama.

Pastikan anda menyimpannya dalam keadaan kering di tempat yang kering dan tertutup rapat. Misalnya toples kaca atau plastik kedap udara. Anda bisa menghemat biaya konsumsi dengan menyediakan lauk ini sebagai teman perjalanan bersama travel antar kota kesayangan Anda. Cukup dengan nasi putih, anda bisa kenyang di perjalanan. Simak artikel menarik lainnya, ya!

Leave a Comment

Open chat
1
Ada yang bisa kami bantu?