5 Material Untuk Membuat Kitchen Set Selain dari Kayu

Selama ini kita mengenal material atau bahan untuk membuat kitchen set adalah dari kayu. Hal tersebut wajar karena memang kebanyakan yang terjadi di masyarakat umum adalah pembuatan kitchen set berbahan kayu. Namun ternyata ada lho bahan / material untuk membuat dapur set selain dari kayu. Ada apa saja? Silahkan simak ulasan kami berikut ini.

High Pressure Laminate

High Pressure Laminate atau HPL adalah bahan pelapis yang berbentuk lembaran. Fungsi dari HPL adalah sebagai penutup paling atas untuk mebel atau furniture. Ada yang tahu bahan untuk membuata HPL? Bahan untuk membuat HPL ternyata dari resin dan decorative paper lho. Sehingga dimungkinkan ada banyak jenis corak dari bahan pelapis HPL ini. Jadi kita bisa mendesain kitchen set dengan berbagai jenis desain. Menarik bukan?

Contoh katalog lembaran HPL untuk material kitchen set, sumber grassmerino.com
Contoh katalog lembaran HPL untuk material kitchen set, sumber grassmerino.com

Kelebihan HPL

Kelebihan utama dari HPL adalah kepraktisan untuk diaplikasikan. Karena tipis, bahan HPL ini bisa dibentuk dengan mudah diatas plywood, mdf atau bahan lainnya. Kelebihan lain sebenarnya sudah kami sampaikan juga diatas, yaitu terkait banyaknya corak yang bisa dipilih.

Kekurangan HPL

Jika kita bicara soal kekurangan dari HPL, yang paling terlihat adalah kesan plastik dari mebel kitchen set yang menggunakan finishin HPL. Amati dengan detail, plastic look akan terasa bagi Anda yang punya atensi terhadap detail tinggi.

Poly Vinyl Chloride

PVC Poly Vinyl Chloride atau PCV ini aslinya merupakan lembaran plastik. Bahan yang sama untuk membuat paralon jika kita perhatikan. Namun karena dibuat dalam lembaran plastik tipis, kita bisa menggunakan sebagai bahan pembuat kitchen set juga. Lembaran PVC yang tersedia banyak yang berwarna terang atau cerah seperti putih.

Kitchen set dari bahan PVC, sumber pinterest
Kitchen set dari bahan PVC, sumber pinterest

Kelebihan PCV

Bicara soal kelebihan pvc untuk bahan kitchen set. Karena dari plastik, bahan ini bisa kita katakan anti rayap, anti korosi dan mudah dirawat. Kitchen set dengna lembaran PVC akan mudah diganti. Dari sisi harga jauh lebih ekonomis dibandingkan kayu solid tentunya.

Kekurangan PVC

Plastik PVC tidak memiliki banyak warna dan pola. Karena salah satu jenis plastik, maka bahan ini tidak bisa bertahan baik dengan api dan juga bisa menguning atau dikenal dengan istilah yellowing. Bahkan bisa berbahaya saat dipakai didekat kompor. Solusinya gunakan bahan pvc untuk area kitchen set yang jauh dari api.

Decosheet

Baru pertama kami dengan bahan pelapis furniture bernama decosheet? Bahan ini biasa juga disebut dengan tacon atau taconsheet. Pelapis ini sama seperti HPL, cuma bedanya lebih tipis saja. Karena lebih tipis, maka decosheet mudah dibentuk untuk melapisi kitchen set jenis dapur kering idaman Anda.

Material decosheet, bisa untuk kitchen set, sumber dekoruma.com
Material decosheet, bisa untuk kitchen set, sumber dekoruma.com

Kelebihan Decosheet

Bahan ini terbuat dari material yang tidak mudah mengelupas dan fleksible. Sehingga amat mudah dibentuk sesuai dengan lengkungan dapur yang Anda inginkan. Jadi cocok untuk kitchen set yang memiliki banyak lengukungan.

Kekurangan Decosheet

Salah satu kekurangan terbesar saat menggunakan decosheet sebagai bahan pembuat kitchen set adalah ketidaktahanannya pada panas. Sehingga jika kena minyak panas, apalagi api akan rusak. Sayang jika kitchen set idaman kita cepat rusak hanya karena cipratan minyak panas.

Aluminium Composite Panel

Jika pernah mendengan ACP, nah itulah yang dimaksud dengan Aluminium Composite Panel. Dengan perkembangan teknologi saat ini, aluminium bisa diolah menjadi bahan komposite yang mudah dibentuk, termasuk bisa juga digunakan menjadi bahan pembuat kitchen set.

Bahan lembaran acp panel, sumber royaltouchinteriors.in
Bahan lembaran acp panel, sumber royaltouchinteriors.in

Kelebihan ACP

Bicara soal kelebihan kitchen set dari ACP, yang paling terasa adalah soal keawetannya. Material dari aluminium dikenal tahan dari karat, tikus dan rayap. Sehingga jika Anda berniat menggunakan kitchen set dalam jangka waktu lama bisa jadi dijadikan pilihan.

Kekurangan ACP

Material ini memiliki kesan kaku, dari segi model warna bisa jadi banyak. Namun jika tidak dicoating dengan cat, aluminium akan mengalami kusam saat digunakan terus menerus. Jangan lupa, aluminium adalah penghantar listrik dan panas. Jadi bisa bahaya jika terjadi hubungan pendek.

Stainless Steel

Material ini populer digunakan untuk kitchen resto yang memiliki kapasitas besar dan menginginkan higienitas tinggi. Stainless steel atau baja nirkarat dikenal kuat dan tahan lama, jadi sekali invest untuk pembuatan bisa dipakai bertahun-tahun.

Penggunaan material stainless steel untuk kitchen set, unsplash @ripato
Penggunaan material stainless steel untuk kitchen set, unsplash @ripato

Kelebihan Stainless steel

Stainless steel memiliki tampilan yang khas. Kesan kokoh dan minimalis bisa didapatkan saat menggunakan bahan ini untuk membuat kabinet kitchen set Anda. Lembaran stainless steel juga mudah dibersihkan. Cukup gosok bagian yang kotor, dengan mudah akan hilang.

Kekurangan Stainless steel

Corak dan warna yang tersedia untuk bahan lembaran stainless steel terbatas. Anda juga perlu re-polishing untuk mengembalikan warna kilap untuk kitchen set Anda. Satu lagi kekurangannya, adalah suara yang ditimbulkan dari gesekan akan terdengar lebih nyaring di telingan Anda.

Baca juga: Inspirasi 10 Peralatan Dapur

Saran Tambahan

Tidak semua bahan akan cocok untuk keperluan Anda. Kami menyarankan Anda menentukan dahulu tujuan pembuatan kitchen set sebelum memilih materialnya. Jika ingin kuat dan bisa dipakai dalam jangka waktu lama, maka bisa memakai bahan stainless steel. Bahan ini biasa juga digunakan oleh penyedia jasa interior Jogja.

Beda kasus jika Anda mahasiswa yang hanya tinggal beberapa tahun di Jogja, pilihan material HPL atau decosheet sudah cukup untuk kitchen set di rumah kontrakan Anda. Jadi dimulai dari mau berapa lama dan tentu saja keinginan dari estetika yang diharapkan.

Tertarik untuk memproduksi kitchen set di Jogja? Jangan khawatir, sahabat bisa konsultasi dulu dengan kami secara gratis. Nanti selepas konsul jika tidak terjadi kecocokan harga pun masih bisa pindah ke lain vendor. Karena bagi kami, memberikan inspirasi untuk Anda adalah hal yang penting.

Leave a Comment

Open chat
1
Ada yang bisa kami bantu?